Tuesday, September 2, 2014

Puncak Gunung Geureutee yang Menawan Hati

Assalamualaikum Sahabats 🙂

aceh-2014-131Perjalanan di Banda Aceh masih berlanjut nih. Kali ini kita melipir agak jauh dari kota Banda Aceh yuk, tepatnya di Kabupaten Aceh Jaya. Cukup 1,5 – 2jam perjalanan aja dengan motor atau mobil, tepatnya di jalan lintas nasional menuju daerah Pantai Barat Aceh. Sebelum memasuki kota Meulaboh, kita akan sampai di sebuah gunung. Gunung Geureutee (dibaca: Grute) namanya. 🙂

Gunung Geurutee biasa dijadikan sebagai rest area bagi orang-orang yang melakukan perjalanan ke Pantai Barat Aceh, tapi nggak jarang juga sih warga yang memang sengaja mampir kesini untuk menikmati pemandangan yang keren bingiittss. Seperti aku yang sore itu merengek (tepatnya sih memaksa) kakak iparku untuk membawa kami ke Gunung Geureutee hehehe. 😛
Sepanjang jalan menuju Geurutee banyak banget yang jualan durian. Kakak ipar dan abang sih girang banget, sedangkan aku bersembunyi di dalam mobil. Menolak keras untuk keluar saking nggak tahan dengan buah yang satu ini. Untunglah sebelum berangkat kakakku yang baik hati udah membekali aku dengan sekantung besar rambutan. Jadi tenanglah aku di dalam mobil sendirian. 😉

akses jalan menuju Geureutee, sempit tapi mulus ;)
akses jalan menuju Geureutee, sempit tapi mulus 😉

Kami sengaja datang sore hari ke Geurutee karena memang saat senja adalah saat terbaik untuk menikmati Geureutee. Waktu senja di Aceh berbeda lho dengan waktu senja di Jawa. Aceh yang berada di ujung Barat Indonesia waktunya sedikit lebih panjang dari Pulau jawa dan sebagian Sumatra meskipun masih termasuk dalam kawasan WIB (Waktu Indonesia Barat). Disini matahari kembali ke peraduan sekitar pukul 18.30, dan magrib sekitar pukul 19.00. jadi sebaiknya berangkatlah dari Banda Aceh selepas ashar, kira-kira pukul 16.30.

pemandangan dari Puncak Geureutee
pemandangan dari Puncak Geureutee

Di Puncak Gunung Geureutee banyak pondokan yang bisa kita pilih untuk duduk sejenak menikmati lukisan Allah yang Maha sempurna ini sambil nyeruput kopi Sanger (kopi Aceh). Badan jadi hangat, mata pun termanjakan oleh pemandangan alam yang luar biasa indahnya. Dari Puncak Geureutee kita bisa melihat pulau-pulau kecil yang tersebar di sekitar Banda Aceh. Birunya lautan berpadu dengan hijaunya pulau-pulau kecil dan bonusnya adalah langit senja yang jingga merona. Subhanallah, speechless kami dibuatnya. Sungguh sebuah mahakarya Sang Maestro. 😉

aceh-2014-53

Pulaunya kecil dan hijau itu sepertinya sih tak berpenghuni. Pastinya bakalan lebih seru kalau bisa sekalian island hopping yah. Semoga Pemerintah daerah Aceh bisa segera melengkapi fasilitas wisata di Gunung Geurutee. Sayang rasanya keindahan yang luar biasa ini hanya bisa dinikmati dari jauh dan belum terlalu bisa dituai hasilnya oleh penduduk sekitar. Yakin banget kalau sudah ada paket wisata island hopping, area ini bakalan makin meriah deh. 😉
Nah sambil menunggu impian itu terealisasi kita nikmati aja dulu keindahan Puncak Geurutee yuk. Bersyukur dan bahagia banget terlahir di negeri surga seperti Indonesia ini. Thank you Allah. 🙂

Happy traveling guys 🙂

geurutee3

No comments:

Post a Comment

Cara Agar Menghindari Produk Asuransi Syariah Tertunggak

Assalamualaikum Sahabats … Klaim asuransi yang Sahabats ajukan bisa diterima dengan mudah ketika polis asuransi dalam kondisi aktif. Apabila...