Thursday, November 26, 2015

Tips Traveling Asyik Saat Musim Hujan

Assalamualaikum Sahabats …
Kalau di suruh memilih musim kemarau atau musim hujan, mana yang sahabats lebih suka? Kalau aku sih pengennya musim semi aja heheheh … sayangnya Indonesia nggak ada musim semi jadinya aku pilih musim hujan aja deh. Selalu suka sama aroma tanah basah setelah hujan, bawaannya ayem lan tentrem halaaahh….


Suka banget si musim hujan, apalagi di Semarang kalau musim kemarau itu panasnya aduhai deh. Jadi kalau udah bulan-bulan September keatas udah bahagia aja menanti hujan. Sayangnya musim hujan juga berarti hujan setiap hari dan kemungkinan untuk traveling outdoor pun jadi terbatas. Mau ke pantai, ke gunung, atau tempat wisata alam jadi susah ya. Belum lagi kalau ada banjir atau tanah longsor. Buat yang banyak duit mah tinggal migrasi aja kaya para burung yah, terbang ke daerah yang hangat pasti enak tapi emak-emak model aku gini (baca: doyan traveling tapi cekak dompetnya) ya harus pinter ngakalin situasi. Gimana caranya supaya bisa tetep traveling asyik di musim hujan???

Kenali Daerah Tujuanmu
Harus tahu dong seperti apa kondisi tempat yang akan kita tuju, karena itu ada baiknya sebelum traveling pantau terus perkiraan cuaca atau browsing artikel tentang tempat ini. Misalnya jangan ke Semarang dulu pas Desember-Januari karena biasanya Semarang banjir pas bulan itu, belum lagi rob yang jadi langganan di kota lama Semarang. Jangan nekat juga ke tempat yang rawan longsor, tempat yang aliran sungainya deras, atau malah nekat rafting saat musim hujan. Seru sih tapi kan bahaya ya, apalagi kalo bawa anak. Intinya sih cari info sebanyak mungkin tentang tempat yang akan kita tuju ya sahabats.

musim hujan saatnya jalan2 ke Museum :)
musim hujan saatnya jalan2 ke Museum 🙂

Cari kota yang punya banyak wisata indoor yang menarik dan asyik. Kita bisa ke Museum, galeri seni, atau theme park. Musim hujan juga waktu yang tepat untuk wisata kuliner lho sahabats. Udara adem bikin laper kan dan makan biasanya di dalam ruangan. Jadi kenapa enggak memanfaatkan musim hujan untuk jelajah kafe atau mencoba kuliner khas daerah tujuan liburan kita? 🙂

Sediakan Obat-obatan dan Perlengkapan Ekstra
Musim hujan biasanya jadi gampang sakit, jadi kalau traveling jangan lupa sediakan obat-obatan dan vitamin. Khusus untuk yang punya penyakit tertentu seperti Nadia yang punya asma misalnya, ketika kami traveling di musim hujan aku bawa obatnya lengkap, bahkan bawa nebulizer. Alhamdhulilah selama ini kalau traveling, Nadia nggak pernah kumat asmanya. Tapi kan lebih baik persiapan matang daripada repot di jalan kan. Bawa vitamin juga penting supaya kondisi badan tetap fit meskipun banyak aktivitas.

Monkasel di Surabaya juga bisa jd tujuan saat musim hujan
Monkasel di Surabaya juga bisa jd tujuan saat musim hujan

 

wisata kuliner pas musim hujan seru juga lho :)
wisata kuliner pas musim hujan seru juga lho 🙂

Penting juga bawa perlengkapan perang eh perlengkapan anti hujan seperti jas hujan, payung, mantel, cover tas, dan sebagainya.

Manfaatkan Fasilitas yang Ada
Kalau kita menginap di hotel ketika traveling, ada baiknya juga memaksimalkan fasilitas yang disediakan hotel. Daripada basah-basahan diluar kenapa nggak menikmati staycation di hotel aja? Kita bisa spa bareng keluarga, makan di cafe atau restoran hotel, bahkan sekedar kruntelan di kamar hotel bareng anak bojo. Sederhana tapi penuh kehangatan. 🙂 Untuk yang traveling bersama anak jangan lupa bawa mainan kesayangan si kecil, krayon, pensil warna, dan kertas. Kita bisa ikut mewarnai bersama mereka juga untuk melepas stres.

Aku paling suka kalo nginep di hotel yang ada fasilitas kolam renangnya, apalagi yang indoor. Nah ini saat musim hujan boleh juga kita berenang bareng anak-anak di kolam renang indoor. Seru dan yang pasti nggak harus bayar lagi #makirits. Selain kolam renang, bisa juga kita eksplor taman di hotel yang biasanya cantik-cantik. Sambil main-mnain di taman hotel bisa sekalian foto keluarga juga kan. 🙂

fasilitas kolam renang indoor ini harus banget dimanfaatkan
fasilitas kolam renang indoor ini harus banget dimanfaatkan

Siapkan extra budget
Ini just incase aja sih. Musim hujan cuaca kadang susat diprediksi. Jadwal penerbangan dan transportasi lain bisa kacau. Kalau penerbangan kita ditunda dalam waktu lama bisa jadi kita perlu extra budget untuk pesan hotel atau bahkan reroute (pindah tujuan).

Musim hujan bukan berarti nggak bisa traveling lho. Intinya persiapan lebih matang aja. Sedia payung sebelum hujan. 🙂

Happy traveling sahabats 🙂

No comments:

Post a Comment