Tuesday, September 17, 2019

Piknik Tipis-tipis di kota Cirebon

Assalamualaikum Sahabats

Sebenernya sudah lama banget kami kepikiran untuk ngajakin baby K naik kereta, tapi sampai hari ini belum juga terealisasi. Dulu waktu si kakak bayi sering banget naik kereta bahkan jadi salah satu moda transportasi umum favoritnya. Banyak pengalaman seru yang sampai sekarang masih diingat Nadia ketika naik kereta ke Surabaya waktu kecil dulu.

Memori manis itu mau juga dong kami berikan ke Keumala. Ada beberapa rute  jarak dekat yang sudah jadi incaran. Kami pilih jarak dekat karena kan baru percobaan pertama jadi cari yang nggak makan waktu lama. Cari kota yang punya banyak pilihan wisata dan pastinya ramah anak dong. Setelah diskusi sama suami akhirnya kami putuskan melakukan perjalanan singkat ke Cirebon naik kereta api.

Baca juga Rekomendasi wisata kuliner di Cirebon

Wisata Ramah Anak di Kota Cirebon

Meskipun judulnya piknik tipis-tipis tapi harus tetap seru dan berkesandong. Jadi sebelum berangkat ke Cirebon aku cari referensi tempat wisata yangramah anak dong. Ternyata ada beberapa pilihan yang cukup menarik lho Sahabats.Nih aku kasih contekannya yes

  1. PemandianCibulan

Pemandian Cibulan ini jadi salah satu tempat favorit aku sejak kecil Sahabats. Tiap kali negokin almarhumah nenek yang dulu tinggal di Cirebon, kami pasti mampir ke Cibulan. Kalau ngintipin fotonya sih Cibulans ekarang makin kece lho. Airnya yang dingin dan seger tuh bikin betah berenang di sana. Oya ada lagi ciri khas pemandian Cibulan yang pasti anak-anak suka adalah di dalam kolamnya ada banyak ikan dewa yang jinak dan asyik jadi temen berendam. Anak-anak juga sekaligus bisa mengenal dan berinteraksi langsung dengan si ikan dewa ini.

pemandian Cibulan. photo by; ayorenang.com
  • Gua Sunyaragi

Meskipun namanya goa tapi goa sunyaragi ini jauh dari kata serem, apalagi angker Sahabats. Tempat wisata ini luaas banget, jadi anak-anak bisa lari-lari sepuasnya dan emaknya bisa pepotoan cantik secara goa sunyaragi tuh instagramable banget. Eh tapi jangan sampai anak-anak lepas dari pengawasan juga ya hehehe…

gua sunyaragi
gua sunyaragi, Cirebon
  • Taman WisataSiwalk

Taman wisata Siwalk ini terbilang baru dan cukupngehits di Cirebon. Letaknya ada di Setu Patok Mundu, nggak terlalu jauh lahdari pusat kota Cirebon. Pemandangan di Siwalk ini juara banget karena darisini kita bisa menikmati view pegunungan dengan sangat jelas, apalagi kalau pascuaca lagi bersahabat.

View yang amazing ini bisa dinikmati dengan menyewa perahu untuk keliling danau. Boleh juga nyobain mancing di danaunya, siapa tau pulang bisa bawa ikan buat makan malam hehehe. Nah kalau anak-anak masih belum puas berenang di Cibulan dan masih nagih untuk berenang lagi, pas banget nih karena di taman wisata Siwalk ini juga ada kolam renang yang cukup luas dan banyak permainannya.

wisatacirebon.com

Nggak Cuma itu Sahabats, di taman wisata Siwalkini ada berbagai aktivitas outbond yang bsia dicobain, mulai dari flying fox,ATV, dan naik speed boat. Bisa dibilang paket lengkap liburan keluarga yaSahabats. J

  • MasijdAttaqwa

Liburan memang waktunya bersenang-senang, tapi jangan sampai kita meninggalkan kewajiban shalat lima waktu ya Sahabats. Anak perlu juga dicontohkan bahwa liburan bukan berarti jadwal shalat jadi berantakan. Justru di saat liburan inilah kita bisa mengajak mereka mengunjungi masjid yang ada di kota tujuan kita.

Masjid Attaqwa Cirebon

Acara shalat di masjid kota setempat biasanyaselalu jadi agenda wajib tiap kali kami liburan. Pun waktu kami liburan keCirebon, mampir dong ke Masjid Attaqwa yang cantik itu. Semoga denganmemberikan contoh dan teladan anak-anak kelak akan jadi anak yang shalih danshalihah, aamiin.

Cirebon memang layak dijadikan jujukan liburan keluarga Sahabats. Banyak tempat wisata keren dan ramah anak, kulinernya pun juara. Jadi kapan Sahabats mau piknik ke Cirebon?? 🙂

Friday, September 6, 2019

Bersenang-senang di Saloka Theme Park

Assalamualaikum Sahabats …

Alhamdhulilah ada satu alternatif tempat wisata keluarga baru lagi yang akan meramaikan kota Semarang tercinta. Kalau menurut aku sih lokasinya strategis, tempatnya luaaasss banget dan pastinya asyik untuk di eksplorasi bersama keluarga. Siapa sih yang nggak mau diajakin bersenang-senang di Saloka??

Semenjak diresmikan langsung oleh mentri pariwisata, bapak Arief Yahya pada bulan Desember tahun 2018 lalu, theme park yang mengklaim dirinya sebagai theme park terbesar di Jawa Tengah ini langsung berhasil merebut hari banyak orang. Nggak hanya dari Semarang, waktu kami mengunjungi Saloka banyak juga pengunjung dari luar kota Semarang, bahkan dari luar provinsi.

Welcome to Saloka

Hampir setiap kali kami lewat depan Saloka, tempat parkirnya selalu penuh. Ngintip dari luar aja sih kayanya seru banget main di Saloka, apa lagi bisa beneran masuk. Dan alhamdhulilah rasa kepo akhirnya terbayar sudah minggu lalu. Bahkan kami rela main di Saloka sampai hampir tutup demi bisa nyobain semua wahana yang ada di sana.

Harga Tiket Masuk Saloka Theme Park

Sudah kami niatkan pagi meluncur dari kota Semarang supaya pas Saloka buka kami sudah sampai di TKP. Jarak tempuh dari kota Semarang dengan menggunakan jalan tol kurang lebih satu jam lah. Ambil pintu tol Bawen untuk keluarnya kemudian belok kiri, ikuti jalan saja Sahabats. Nanti kalian akan temukan Saloka theme park di sebelah kanan jalan. Banyak papan petunjuk jalan kok. No worries.

Awalnya sempat kepikiran mau booking tiket via online tapi urung karena kupikir nominalnya nggak akan jauh beda. FYI harga tiket masuk ke Saloka Theme Park saat weekdays adalah Rp. 120.000, sedangkan saat weekend adalah Rp. 150.000. Bisa dibilang mahal nggak sih? Bayangin aja kalau kita bawa anak 3 aja udah berapa tuh hehehe. Tapi memang lokasinya luas sih dan wahananya juga lumayan banyak.

oya harga tiket masuk Saloka theme park ini adalah harga terusan, so Sahabats nggak akan keluar duit lagi di dalam untuk naik wahananya. Paling ya nyiapin budget buat makan aja sih soalnya dilarang bawa makanan dari luar kan.

What to do in Saloka Theme Park

Memasuki area bagian dalam Saloka kita akan langsung disambut oleh jejeran toko dan cafe Sahabats, tapi kami putuskan untuk langsung mulai main aja sih mengingat Saloka buka jam 10.00. Sudah cukup siang menurutku secara udara kota Semarang kan panas banget ya.

Wahana Galileo

Wahana pertama adalah Galileo (wahana ilmu pengetahuan), bentuknya semacam museum kecil yang berisi tentang banyak pengetahuan mulai dari tsunami sampai benda luar angkasa. Selain banyak ilmu baru yang bisa kita dapatkan, di Galileo tersedia tab yang akan membantu kita melihat benda-benda luar angkasa dengan lebih jelas. Bisa zoom in zoom out gitu, keren deh.

Puas explore Galileo mulai lah kami nyobain wahana outdoor. Dimulai dari Bianglala yang memang jadi salah satu wahana terfavorit. Ngantrinya cuuy, duhaaaii cukup melelahkan. Mungkin karena hari Minggu ya jadi rame pengunjungnya. Ngantrinya 20 menitan, naik bianglalanya nggak nyampe 10 menit, hiks. Tapi seru sih soalnya bisa meikmati keindahan rawa pening dari angle bird view.

Wahana Bianglala di saloka

Oya Sahabats kalau kalian masih punya batita sebaiknya tunda dulu keinginan Sahabats untuk ke Saloka karena bakalan banyak wahana yang nggak bisa dinikmati anak kita. Rugi kan udah bayar mahal, soalnya 2 tahun ke atas dihitung satu tiket. Keumala juga cuma bisa nyobain beberapa wahana dan emak cuma bisa memandang nanar saat kakak dan papa nyobain arung jeram, kayanya seru bangeeet guys.

Meskipun lebih banyak permainan yang bisa dinikmati anak yang lebih besar, di Saloka ada juga playground yang khusus buat balita. Nah di sini baby Keumala bisa main sepuasnya sementara mamak dan papa selonjoran sejenak. Memang cukup capek Sahabats mengitari Saloka ini, bayangin aja luasnya 18 hektar.

Jamur apung

Wahana uji nyali

Untuk liburan keluarga, Saloka Theme Park ini punya semua deh. Permainan lengkap dari mulai yang edukatif sampai permainan uji nyali dan adrenalin. Spot foto yang kece juga banyak. Katanya sih kalau cuaca mendukung saat kita nyobain wahana bianglala dan pakubumi kita bisa menikmati 6 gunung yang ada di Jawa Tengah. Belum lagi view nya di saat senja mantab jiwa deh.

Beberapa wahana yang nggak boleh Sahabats lewatkan saat ke Saloka theme park:

  • Pakubumi
  • Rollercoaster
  • Cakrawala
  • Bengak-bengok (semacam ayunan terbang gitu)
  • Adu Nyali
  • Eco wisata angon-angon (anak-anak bisa berinteraksi dengan hewan)
  • Agrowisata ijo royo-royo (taman holtikultura)
  • and many more

Berhubung kami di Saloka sejak pagi sampai malam, kami makan siang dan makan malam di Saloka. Ada beberapa area foodcourt yang bisa Sahabats cobain. Karena banyak pilihan foodcourt jadi pengunjung nggak tumplek blek di satu lokasi dan makan pun jadi lebih tenang rasanya. Eh tapi nggak tau juga kalau pas long weekend ya Sahabats hehehe.

The Best Part of Saloka

Pemandangan oke, spot foto kece banyak, makanan enak dan terjangkau, permainan variatif dan seru, tapi dari semuanya itu ada satu kejutan yang nggak akan Sahabats temukan di lain tempat. Supaya Sahabats bisa menikmatinya, Sahabats harus rela menunggu sampai malam, tepatnya pukul 19.00. Kami aja rela nungguin karena mau nonton pertunjukan air mancur menari.

Iyes Sahabats setiap weekend di jam 19.00 WIB ada pertunjukan air mancur menari dengan teknologi terbaru yang mantul punya. Nggak rugi deh nungguinnya. Pertunjukan air mancur ini bukan hanya sekedar menampilkan air mancur yang menari dengan diiringi musik dan lighting yang ciamik tapi ada juga cerita legenda terjadinya Rawa Pening.

Penting bagi pengunjung untuk tahu legenda seputar Rawa Pening mengingat lokasinya yang berada persis di belakang Rawa Pening. Harapannya sih pengunjung nggak hanya sekedar having fun di Saloka Theme Park tapi juga dapat input mengenai cerita legenda setempat. Bahkan nama Saloka pun diilhami dari cerita legenda Baru Klinthing yang konon digambarkan sebagai seekor naga yang dapat berbicara, putra dari Ki Hajar dan Nyai Salokantara, yang mengawali terjadinya Rawa Pening.

Seharian di Saloka itu asli capek banget tapi serruuuuu. Banyak wahana seru untuk dinikmati bareng keluarga tercinta, makan es krim sambil menikmati pemandangan gunung telomoyo dan gunung Andong plus menikmati pertunjukan air mancur menari. What a happy day. 🙂

Tips Berkunjung ke Saloka:

  1. Datanglah saat weekdays atau hari Sabtu karena kalau Minggu bakalan full banget.
  2. Datang sepagi mungkin (jam buka 10.00) supaya bisa mencoba seluruh wahana yang ada.
  3. Sebelum berangkat cek tiket masuk di Traveloka, kadang ada promo tiketnya. Lumayan buat ngurangin budget hehe.
  4. Gunakan sunscreen, topi, dan kacamata untuk mengurangi efek sinar matahari.
  5. Cobalah semua wahana yang ada karena kita sudah bayar mahal.
  6. Ambil foto sebanyak-banyaknya tapi jangan sampai merusak dan mengotori fasilitas yang ada.
  7. Apabila bawa balita jangan lupa persiapan baju ganti dan diaper. Tersedia juga ruang laktasi yang bersih dan nyaman.
  8. Jangan mikirin berapa banyak duit yang sudah keluar tapi fokus pada kebersamaan dan momen indah bersama keluarga.

Saloka Theme Park

jl. Fatmawati no. 154, Gumuksari, Tuntang

Kabupaten Semarang

Tips dan Solusi Penyimpanan Barang Sesuai Kebutuhan Usaha dengan Rak Gudang Terbaik dari KITARACK

  Assalamualaikum Sahabats.... Dalam menjalankan usaha, pengelolaan penyimpanan barang sering kali menjadi tantangan tersendiri. Tak hanya s...