Showing posts with label Transportasi ke KLIA. Show all posts
Showing posts with label Transportasi ke KLIA. Show all posts

Monday, June 24, 2019

Transportasi dari dan menuju Kuala Lumpur International Airport (KLIA)

Assalamualaikum Sahabats ….

Seasyik -asyiknya traveling keliling nusantara, traveling ke negara lain pasti bakalan meninggalkan kesan yang beda, betul nggak Sahabats? Ini bukan masalah nasionalisme ya, tapi meninggalkan zona nyaman dan menemukan sesuatu plus pengalamanyang serba baru pasti meninggalkan kesan tersendiri kan ya? Termasuk rasa excitednya juga beda lho Sahabats.

Masih ingat gimana antusiasnya cari segala informasi mengenai negara tujuan, dari mulai transportasi, tempat wisata, kuliner setempat, macem-macem deh pokoknya. Postingan aku tentang pengalaman family traveling pertama kali ke negara sebelah (Singapore dan Malaysia) sampai sekarang juga masih jadi salah satu postingan yang laris dibaca. Banyak dari Sahabats tercinta Momtraveler yang nanyain transportasi dari dan ke KLIA. That’s why dalam postingan ini aku akan kasih beberapa option transportasi dari dan menuju KLIA, plus cara mendapatkan tiket KLIA ekspres di Traveloka. Cuuuzz yuk Sahabats. 🙂

FYI Sahabats, Kuala Lumpur punya 2 bandara bandara internasional, KLIA (Kuala Lumpur Internasional Airport) dan LCC (Low Cost Carrier Terminal). KLIA digunakan untuk hampir semua penerbangan domestik dan mancanegnegara, sedangkan LCC digunakan untuk 3 maskapai penerbangan budget, AirAsia, Tiger Airways (Singapore), dan Cebu Pacific (Philipine).

KLCC tower Malaysia
one fine morning at Petronas tower Malaysia

Jarak dari KLIA menuju pusat kota Kuala Lumpur itu kurang lebih 50km, cukup jauh ya. Makanya kita butuh banget transportasi yang cepat dan terjangkau untuk menuju atau keluar dari KLIA. Dari pengalaman singkat aku family traveling ke Malaysia, ada beberapa transportasi yang cukup nyaman dan bisa dijadikan pilihan untuk menuju ataupun keluar dari KLIA. Berikut adalah pilihannya

Taxi Online / Grab Car

Buat Sahabats yang nggak pengen rbet karena satu dan lain hal, pilihan yang paling mudah ya naik taxi online. Satu hal yang harus Sahabats ingat ketika booking taxi online adalah jenis mobilnya ya, kan harus disesuaikan dengan berapa orang yang bakalan naik. Jangan sampai salah pilih. Untuk rate harga tentu disesuaikan dengan jarak tempuhnya, yang jelas bisa dicek dulu kan sebelum booking. 🙂

Airport Coach KLIA

Ketika liburan keluar negeri hal yang paling aku tunggu-tunggu adalah mencoba moda transportasi yang nggak ada di Indonesia. Pengalaman ini juga jadi pembelajaran penting nggak hanya buat aku tapi juga buat anak-anak. Anyway, salah satu transportasi yang bisa Sahabats coba untuk menuju dan keluar dari KLIA adalah airport coach KLIA atau sejenis bus yang menghubungkan bandara KLIA dengan stasion KL central. Tiketnya bisa Sahabats beli di transport hub di KLIA dengan harga 10 MYR untuk dewasa dan 6 MYR untuk anak-anak dengan waktu tempuh kurang lebih satu jam perjalanan. Bus ini tersedia baik di KLIA maupun KLIA 2.

skybus, salah satu jenis shuttle bus yang dapat digunakan sebagai transportasi dari dan menuju KLIA
pic from: KLIA2.info

Layanan bus ini ada setiap jam jadi Sahabats nggak perlu takut ketinggalan bus ya. Setelah keluar dari bagian imigrasi langsung saja cari petunjuk tanda panah dengan tulisan shuttle bus/ coach bus. Kalau nggak salah letak loket pembelian tiket ada di lantai 1 ya Sahabats. Kalau nggak mau repot bisa juga kok beli via online. Nah kalau Sahabats sudah sampai di stasion KL central tinggal melanjutkan perjalanan sesuai itinerary aja. Akan ada banyak pilihan transportasi yang bisa dipilih.

Kereta KLIA Ekspress

Buat aku sih pilihan transportasi yang paling nyaman dari dan menuju KLIA adalah dengan kereta KLIA Ekspress ini Sahabats.KLIA Ekspress adalah layanan kereta bandara yang menghubungkan posat kota dengan KLIA dan mampu mengantarkan kita dari KLIA maupun KLIA2 menuju stasiun Kuala Lumpur Sentral, atau sebaliknya hanya dalam waktu 30 menit. Dengan naik KLIA Ekspress ini kita bisa menghemat banyak waktu.

klia ekspress, salah satu transportasi untuk menuju dan keluar dari KLIA
pic from Traveloka.com

KLIA Ekspress beroperasi sejak pukul 04.55 – 01.28 setiap harinya, dengan frekuensi keberangkatan setiap 15 menit sekali pada jam sibuk atau 20 menit sekali di luar jam sibuk. Tiket KLIA Ekspress bisa Sahabats dapatkan dengan mudah, baik dari Transport Hub atapun via online.

Kelebihan dari KLIA Ekspress selain waktunya empuh yang cepat dan banyak pilihan waktunya adalah bagasi yang luas dan koneksi wifi 4G yang mak whuuuzzz deh pokoknya. Selain itu KLIA Ekspress menyediakan layanan check in penerbangan yang tersedia di Kuala Lumpur City Air Terminal (KL CAT) di dalam stasion KL Sentral. Penumpang KLIA Ekspress bisa memanfaatkan tiket kereta mereka untuk chek in, menandai bagasi, bahkan mencetak boarding pass.

So Sahabats tiga pilihan moda transportasi dari dan menuju KLIA tadi bisa Sahabats pilih sesuai dengan selera atau pertimbangan Sahabats sendiri. Kalau saran aku sih, coba aja semuanya terutama untuk transportasi umumnya, itung-itung dapat pengalaman baru kan? Semoga informasi di atas tadi bermanfaat ya. Selamat ber-traveling ria. 🙂

Cara Agar Menghindari Produk Asuransi Syariah Tertunggak

Assalamualaikum Sahabats … Klaim asuransi yang Sahabats ajukan bisa diterima dengan mudah ketika polis asuransi dalam kondisi aktif. Apabila...